![]() |
| Plt Sekda Kalteng, Leonard S. Ampung. (beritasampit) |
PALANGKA RAYA, Kaltengmaju.com — Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah memastikan penunjukan Pelaksana Tugas Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral akan segera ditetapkan.
Plt Sekretaris Daerah Kalteng Leonard S. Ampung menyebut Surat Keputusan penunjukan Plt Kadis ESDM dijadwalkan ditandatangani langsung oleh Gubernur Kalimantan Tengah pada Selasa, 16 Desember 2025.
Pejabat yang ditunjuk sebagai Plt berasal dari internal Pemprov Kalteng untuk mengisi kekosongan jabatan sambil menunggu proses seleksi pejabat definitif.
Leonard menjelaskan penunjukan Plt dilakukan agar roda organisasi tetap berjalan, sementara proses seleksi terbuka akan dilaksanakan sesuai ketentuan yang berlaku.
Ia menegaskan pejabat sebelumnya masih berstatus ASN aktif dan belum memiliki putusan hukum yang berkekuatan hukum tetap.
Sumber: beritasampit
.jpg)