![]() |
| Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Ramdan Denny Prakoso. (Antaranews) |
Kaltengmaju.com – Bank Indonesia (BI) mencatat penyaluran kredit baru pada triwulan III 2025 masih tumbuh positif dengan Saldo Bersih Tertimbang (SBT) sebesar 82,33 persen.
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Ramdan Denny Prakoso menyebut pertumbuhan ini sedikit melambat dibanding triwulan II (85,22 persen), namun tetap lebih tinggi dibanding periode sama tahun lalu (80,64 persen).
BI menilai perlambatan terjadi pada kredit modal kerja, sementara kredit investasi dan konsumsi relatif stabil. Permintaan tertinggi berasal dari kredit tanpa agunan dan multiguna, sedangkan KPR dan kartu kredit cenderung menurun.
Untuk triwulan IV 2025, BI memperkirakan penyaluran kredit baru meningkat dengan SBT 96,40 persen, seiring prospek ekonomi dan moneter yang tetap positif.
Sumber: Antaranews
.jpg)